Wishful Wednesday #4

Kamis, 05 Februari 2015

Assalamu alaikum Rabu! Saatnya menulis Wishful Wednesday ^^






1. Adriana, Labirin Cinta di Kilometer Nol
Versi Cover Film
Versi cetakan pertama


Sinopsis :
Di dalam lift di Perpustakaan Nasional, seorang perempuan tersandung karpet dan menjatuhkan buku-bukunya di dekat Mamen. Mamen tak menduga, dari situlah awal pengejarannya kepada Adriana bermula. Namun ternyata bertemu kembali dengan Adriana tak semudah yang ia kira. Selalu ada teka-teki tentang tempat pertemuan mereka yang harus Mamen pecahkan terlebih dahulu. 
Harinya adalah tiga hari setelah Fatahillah mengusir Portugis dari Pelabuhan Sunda Kelapa. Masanya sampai pada Perang Diponegoro. Namun orang-orang merana itu tahu, saat mati, jasad mereka akan merana terkubur jauh dari tanah tumpah darah mereka sendiri. Aku yang menunggumu adalah Adriana, pada mimpinya yang tak pernah mati. 
Setiap pertemuan diawali dengan teka-teki. Setiap teka-teki selalu memiliki cerita. Setiap cerita membawa Mamen melihat kembali sudut-sudut bersejarah Jakarta yang kian terabaikan.
Adriana adalah kisah tentang pencarian akan cinta, tentang persahabatan, dan tentang menghargai apa yang telah dibangun olehFounding Fathers bangsa Indonesia.
2. Inikah Rasanya Cinta 



Penulis: Narani Widodo
Penyunting: Fatimah Azzahrah
Penerbit: Media Pressindo
Terbit : 28 November 2014
Ukuran: 13 x 19 cm

Tebal: 240 halaman

ISBN: 978-979-911-482-2

Harga: Rp38.000,- *)
Sinopsis :
“Lo itu yang nggak profesional!” balas Shilla kesal. “Masih mending gue, karena gue kelupaan, sementara lo nggak dateng sama sekali! Berarti gue punya usaha, dan lo enggak sama sekali!”
“Untuk apa usaha banyak, kalau barang yang diperluin ketinggalan?” tanya Raka mencemooh. “Sama aja nggak kerja, kali. Cuma ngumpulin capek doang.”
“Eh, jangan nyolot ya! Gue lebih senior dari lo untuk urusan mading!”
Raka membelalak. “Senior atau junior itu bukan masalah!” seru Raka marah, ikut terbawa emosi karena Shilla mulai membawa masalah ‘senior-junior’. “Kalau juniornya lebih cerdas dan kreatif, seniornya juga pasti kalah!”
                                                                   ***
Anak mading SMA Kartika udah biasa mendengar adu mulut antara Shilla dan Raka setiap ngerjaindisplay. S-e-t-i-a-p w-a-k-t-u. Biasanya kalau udah gitu, Olga dan Putri langsung menyingkir. Tidak ada gunanya menonton pertengkaran antara dua orang yang terlihat bertolak belakang: antara cewek yang nggak pernah pakai kalung layaknya cewek normal—kecuali kalung tempat bergantungnya kamera DSLR—dan cowok dingin sok perfeksionis yang sebenarnya tersingkir.
Pernah dengar istilah ‘dari benci jadi cinta’? Rasanya anak-anak Jurnalistik Mading Sekolah (JMS) sepakat kalau itu nggak bakal terjadi antara Shilla dan Raka. Shilla lebih memilih dekat dengan Adit, cowok keren yang awalnya mau dicomblangin ke sahabatnya. Raka sendiri lebih memilih menjadikan OSIS sebagai pelariannya.
But, feelings are like the weather; they come and go, and you can’t control them.

TADA!!! Wishful Wednesday minggu ini adalah Adriana-Labirin Cinta di Kilometer Nol dan Inikah Rasanya Cinta.

Novel Adriana sudah diangkat menjadi film pada tahun 2013, saya udah  nonton filmnya dan ternyata itu KEREN BANGET!. Film nya dibintangi oleh Adipati Dolken, Eva Celia, dan Kevin Julio.





Selengkap tentang film nya bisa dibaca di sini. Awalnya, saya gak tahu kalau ternyata film ini adalah adaptasi dari sebuah novel, tetapi setelah cek google ternyata ini adalah film yang diadaptasi dari novel karya Fajar Nugros. Saya tertarik, ya! novel yang mengajak kita kembali ke masa lalu ini (walaupun masa lalu gak boleh dikenang terus*PLAK, tapi masa lalu di sini mengisahkan sejarah Indonesia kok, jadi kira wajib tahu -,-) dapat lebih membuat kita tahu tentang peristiwa yang pernah terjadi di Indonesia. Selain itu, novel ini juga dibumbui dengan kisah Romantis ala Mamen dan Adriana, kisah persahabatan antara Mamen dan Sobar, dan juga sedikit Humor.

Saya mau baca, tapi setelah tanya ke Gramedia Panakukang....


SUDAH HABIS PEMIRSAH! Entah, mungkin yang sudah habis itu adalah versi cetakan pertama, yang cetakan punya Gramedia Pustaka Utama mungkin masih tersedia di sana. Intinya adalah, harus punya buku ini, biarpun harus nunggu akhir tahun kalau gak ada yang mau beliin, soalnya kalau akhir tahun kan, tabungan Receh Untuk Buku sudah bisa dibuka*PLAK.

Kalau yang ke dua, yaitu Novel Inikah Rasanya Cinta oh inikah cinta, cinta pada jumpa pertama*PLAK, Eh cuma bercanda kok kak Narani a.k.a Nur Azizah Maharani a.k.a penulis Novel ini. Novel ini gak seperti lagu yang saya nyanyikan tadi, novel ini berikisah tentang kisah Benci jadi Cinta-nya Raka dan Shilla. Siapa sangka, mereka berdua yang selalu bertengkar malah saling jatuh cinta? Kata orang-orang yang sudah baca, novel ini bisa buat mereka mewek a.k.a nangis a.k.a syedih. Jadi? apakakah saya juga bisa dibuat nangis? 

Saat ini, sang penulis sedang mengadahkan GiveAway di akun Twitter dan Ask.fm miliknya. Dan tahu tidak? Penulisnya ini akan berulang tahun pada 24 Februari nanti ^^ *siapin telur sama terigu. Dan tahu lagi gak? 24 Februari nanti penulisnya berulang tahun yang keberapa? PENULISNYA SEKARANG BARU BERUSIA 15 TAHUN! 24 FEBRUARI NANTI, PENULISNYA BERULANG TAHUN YANG KE 16 TAHUN PERMIRSAH! MASIH MUDA KAN? kalau kalian bertanya darimana saya tahu itu, itu karena saya sudah bertanya di ask.fm :

*Maafkan-lah diriku belum follow ask.fm nya, soalnya ask.fm ku lagi gak bisa follow-followan >,<*

 Saya salut dengan kak Narani ini, diusianya yang masih muda, bahkan sekarang masih duduk di bangku SMA, dia sudah bisa menulis sebuah karya, tepuk tangan dulu yuk! Prok Prok Prok Prok Prok ^-^.

Kak Narina juga asik diajak mentionan loh!:


Dan, ternyata dia juga anak Sulsel seperti saya >,< :



 Ini adalah kutipan-kutipan yang telah di kirim sang penulis ke akun twitternya:







Gimana? Keren kan? KEREN DONG! Bayangin deh, masih muda gitu udah nulis novel :'') diriku terharu.

Jadi? apakah ada yang mau mengabulkan Wishful Wednesday saya minggu ini? Saya juga udah ikutan Giveaway #NovelInikahRasanyaCinta di acc twitter kak Narina! doain supaya saya menang ya :D Siapa tahu Wishful Wednesday saya minggu ini bisa terwujud AMIN ^^

So? apa WishfulWednesday kalian? yuk berbagi dengan  cara berikut : 
  • Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu =)
  • Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) atau segala hal yang berhubungan dengan kebutuhan bookish kalian, yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku/benda itu masuk dalam wishlist kalian ya!
  • Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
  • Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu =)

4 komentar:

  1. Adriana novel & filmnya sama2 bagus sih menurutku.
    Semoga wishlistnya kesampaian :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wah aku sih baru nonton filmnya kak, filmnya keren gitu, jadi mau baca novelnya juga >,< Amin makasih udah mau mampir kak ^^ sering-sering mampir ya ;D

      Hapus
  2. Adriana, kayaknya bagus, tapi belum sempet beli euy, apalagi baca. Mayan lah, baca sinopsisnya dulu, hehehe. :D

    http://www.cewealpukat.me/

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya kak, dari segi film bagus, jadi penasaran sama novelnya >,< , ayo kak! segera berburu novel Adriana, terus bikin reviewnya, nanti aku mampir deh di blog nya ^^ Makasih udah mau baca kak ;D sering-sering mampir ke sini ya >,<

      Hapus

 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS