Selamat datang di bulan April! Wishlist semakin menggunung, Maret kemarin saya gagal jajan buku saat tahu bahwa Big Bad Wolf akan diadakan akhir April ini! Harus menyimpan dana biar bisa nitip di BBW, namun, ada-ada saja buku yang terbit bulan ini yang menarik perhatianku. Apa-apa saja buku tersebut? Ayo saya mulai sebutin satu-satu!
Love O2O by Gu Man
Penerbit Haru
Terbit : 15 April 2017
Harga : Rp91.000
Blurb :
Semuanya dimulai dari permintaan cerai dari suami virtual Bei Wei Wei di sebuah gameonline dunia persilatan. Bagi cewek ini, pernikahan di game online, adalah sebuahpermainan tidak nyata. Jadi, meski permintaan cerai itu mengejutkan, Wei Wei tidakambil pusing.Sialnya para pemain lain mengira Wei Wei dimakan api cemburu saat melihat mantansuaminya menikahi Xiao Yu Yao Yao-cewek tercantik di game online. Pasalnya, tiba-tibakarakter Wei Wei di game tersebut ‘menyerang’ pesta pernikahan mantan suaminya.Saat Wei Wei kebingungan, Yi Xiao Nai He, pemain berlevel tinggi yang dijuluki ’dewa’ ,tiba-tiba meminta Wei Wei menikahinya.Semuanya ini hanya permainan, tapi mengapa Wei Wei merasakan sesuatu yangberbeda?
Yang merhatiin postingan bulan kemarin pasti sudah nggak asing sama buku ini. Iya, buku ini ditunda terbitnya, dari Maret, menjadi April. Dan, saya tetap ingin beli buku ini duluan sebelum beli buku lainnya! Mana promo PO-nya itu bonus bookmark set pula! Ugh!
Carve The Mark by Veronica Roth
Penerbit Mizan
Harga : Rp105.000
Terbit : 03 April 2017
Blurb:
Takdir memang tidak adil bagi sebagian orang, termasuk bagi Akos dan Cyra. Saat semua orang mendapatkan kekuatan karena berkah-Arus yang menguntungkan, berkah-Arus Akos dan Cyra malah membuat mereka dikendalikan orang lain. Di dunia tempat Arus adalah segalanya, takdir kedua muda-mudi itu berkelindan demi memenuhi kepentingan jahat orang lain. Cyra, bisa memberi kesakitan luar biasa melalui sentuhan. Sang tiran, abang kandungnya, malah memanfaatkan Cyra untuk menyiksa musuh-musuhnya. Sementara Akos yang kebal terhadap rasa sakit, dimanfaatkan untuk menjadi penjaga Cyra agar gadis itu tidak kabur dan berkhianat. Akos, yang menjadi tawanan sang tiran terpaksa menjadi penjaga Cyra, dalam usaha untuk melarikan diri dan menyelamatkan keluarganya yang tersisa. Sulit rasanya mengabaikan permusuhan di antara mereka, tapi Akos dan Cyra harus memutuskan apakah mereka akan saling membantu agar bisa bertahan hidup, atau saling membunuh. Dapatkah mereka berdua kembali memegang kendali atas Arus, takdir, dan kehidupan mereka sendiri, serta mengembalikan keseimbangan kekuasaan di galaksi?
---===ooOoo===---
Fans Star Wars dan Divergent pasti akan menyukai karya terbaru Veronica Roth yang bernuansa sci-fi ini.
|
“Sarat dengan plot twists.” –Kirkus Review
Paper Towns by John Green (new cover)
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Rp64.000
Dari penulis Divergent Series, Veronica Roth hadir kembali, namun buku barunya ini lepas dari kisah Tris dkk. Tapi PO-nya kemarin seingatku ada bonus We Can Be Mended, di covernya ada tulisan "A Divergent Series Epilogue" atau apalah gitu, itu nyeritain kehidupan Four setelah Allegiant selesai. Banyak temanku yang tergoda ikut PO karena bonus itu. Mizan mempertahankan cover asli buku ini yang sangat cantik, patut banget deh pokoknya dimasukin ke Wishlist!
Harry Potter #3 : Harry Potter dan Tawanan Azkaban by J.K. Rowling
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Harga : Rp158.000
Terbit 13 April
Godaan lagi! Langsung ngebayangin harga Goblet of Fire berapa... Eh, covernya unyu, ada Buckbeak! Rasanya semakin ingin memiliki Harry Potter edisi terjemahan ini.
Caraval by Stephanie Garber
Penerbit Noura
Harga : Rp79.000
Terbit : April 2017
Blurb:
Selamat datang, selamat datang di Caraval!
Tella kabur dari rumah , muak dengan kekejaman sang ayah. Scarlett, sang kakak, berusaha mengejar dengan pertolongan dari seorang pemuda asing, Julian.
Di dalam, kalian akan temukan lebih banyak keajaiban daripada yang bisa disaksikan orang lain seumur hidup mereka.
Tella menghilang.
Dunia kami dibangun dari khayalan.
Jadi, walaupun kami ingin kalian terhanyut, berhati-hatilah jangan sampai terseret arus terlalu jauh.
Scarlett kehabisan waktu dan dunia gelap Caraval memerangkapnya. Satu per satu orang di sekitarnya mati dan nyawa Scarlett ikut terancam.
Mimpi-mimpi yang menjadi nyata memang indah, tetapi itu juga bisa menjadi mimpi buruk jika kalian tidak terjaga.
Kini, Scarlett tidak yakin lagi mana yang nyata dan mana yang tidak. Caraval sama sekali tidak seperti yang pernah dia bayangkan.
Dan, ingatlah, ini semua hanya permainan.
Ini wishlist-ku banget! Gimana nggak, tagline novel ini itu "Remember, it's only a game" Penasaran banget jadinya! Dan, terima kasih untuk Noura yang gercep banget nerjemahin Caraval ini, udah mupeng liat bookstagram luar foto-foto buku ini, dan... makasih juga udah mertahanin cover aslinya!
The Sun Is Also The Star by Nicola Yoon
Penerbit Spring
Terbit : 15 April
Harga : Rp88.000
Blurb :
Natasha: Aku seorang gadis yang hanya percaya pada sains dan fakta. Peduli setandengan takdir, atau cita-cita yang tak akan pernah jadi nyata. Aku jelas-jelas bukan jenisgadis yang bisa jatuh cinta pada seorang pemuda yang kutemui secara acak di jalananKota New York. Belum lagi ketika keluargaku akan dideportasi kembali ke Jamaikadalam hitungan dua belas jam. Jatuh cinta, tidak akan pernah menjadi bagian dalamkisahku.+Daniel: Aku selalu menjadi anak yang baik, siswa yang baik, menjalani ekspektasiorangtuaku yang tinggi. Tidak pernah menjadi pemimpi, apalagi penulis puisi. Tapi saataku melihat gadis itu, aku melupakan semuanya. Sesuatu tentang Natasha membuatkuberpikir bahwa takdir memiliki sesuatu yang luar biasa… bagi kami berdua.
Sang Putri dan Sang Pemintal by Neil Gaimana
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Blurb (english edition):
A thrillingly reimagined fairy tale from the truly magical combination of author Neil Gaiman and illustrator Chris Riddell – weaving together a sort-of Snow White and an almost Sleeping Beauty with a thread of dark magic, which will hold readers spellbound from start to finish.
On the eve of her wedding, a young queen sets out to rescue a princess from an enchantment. She casts aside her fine wedding clothes, takes her chain mail and her sword and follows her brave dwarf retainers into the tunnels under the mountain towards the sleeping kingdom. This queen will decide her own future – and the princess who needs rescuing is not quite what she seems. Twisting together the familiar and the new, this perfectly delicious, captivating and darkly funny tale shows its creators at the peak of their talents.
Lavishly produced, packed with glorious Chris Riddell illustrations enhanced with metallic ink, this is a spectacular and magical gift.
Ini kayaknya juga keren, beberapa kali gentayangan di Twitter dan Instagram kalau aku lagi buka sosial media itu. Ratingnya di Goodreads juga cukup bagus 3,9 bintang.
Looking for Alaska by John Green (new cover)
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Harga : Rp55.000
Ini udah pernah terbit, tapi... look! Cover barunya ini unyu banget :') Nggak nolak deh beli edisi ini untuk dikoleksi
Penerbit Gramedia Pustaka Utama
Rp64.000
Apakah perempuan yang di cover itu adalah Margo? Kalau iya... berarti GPU sukses menggambarkan Margo sesuai bayanganku! Cover baru ini sepasang sama Looking For Alaska, ugh, cuakep
Number One Fan by Nathalia Theodora
Penerbit : Grasindo
Harga : Rp57.000
Aku selalu penasaran dengan karya Nathalia Theodora. Belakangan ini Bad Boys series, apalagi buku ketiganya baru keluar, sangat menarik perhatianku! Ugh! Kalau Number One Fan ini sepertinya tentang Korea-Korea-an, kan ya? Oppa~~
ah, kiki bikin racun wishlist 😫
BalasHapusSama lah kita kurang lebih, but Harry Potter rasanya mesti menunggu 😁😭
BalasHapusThe sun is also a star udah ada koook...
BalasHapusini gua aja lagi proses baca..
bagus banget kok
baru epilogue aja udah buat sukaaaa..
dan anyway..
baru tau nih novel2nya john green udah pada punnya cover baru..
w lbih suka yang lamaa sih..
:D